PERBANDINGAN PENGARUH PEMBERIAN KOMPRES HANGAT DAN MINUMAN KUNYIT ASAM DALAM PENURUNAN NYERI HAID (DISMENOREA) PADA REMAJA PUTRI DI KECAMATAN MOJOSONGO

Authors

  • Titik Anggraeni STIKES Estu Utomo
  • Bambang Sudono Dwi Saputro STIKES Estu Utomo
  • Nuraini Wikanti STIKES Estu Utomo

Keywords:

dismenorea, warm compress, comsuming tumeric acid, Nyeri Haid, Kompres hangat, Minuman Kunyit Asam

Abstract

Dismenorea rate in Indonesia is 64,25% that consist of primary dismenorea is 54,98% and secondary dismenorea is 9,36%. Primary dismenorea is sufferedby 60 – 75% of the teenagers. Dismenorea causes the woman can’t walk, can’t sleep well, get badmood, lost concentration and the other activities. Disorder one way to decrease dismenorea is by compressing using warm water and consuming turmeric acid. The goal of the research is to knoe the comparison of the influences of compressing using warm water and consuming turmeric acid towrd the decreasing of dismenorea of teenagers in Mojosongo district. This research uses Quasi exsperiment design, with pre and post test with coparation group, where the researcher compares the influences of compressing using warm water and comsuming turmeric acid in this experiment that the samples has benn observed before and after that the sample was reobserved. This research use 30 responndents as the samples by using purposive sampling technique. The data is processed by using SPSS program to analyze univariate and bivariate with Wilcoxon and Mann Withney U test was got the minimum and maximum score, for warm compress is 0 and 7 and comsuming tumericacid is 0 and 4, with p score is 0,313 so ita can be concluded thereis no significant difference between the group that compressing using warm water and consuming turmeric acid, both of them have influencesfor decreasing disminorea rate.

Angka kejadian dismenorea di Indonesia sebesar 64,25% yang terdiri dari 54,89% dismenorea primer dan 9,36% dismenorea sekunder. Dismenorea primer dialami oleh 60-75% remaja. Dismenorea dapat menyebabkan wanita jadi tidak bisa berjalan, kesulitan tidur, suasana hati menjadi buruk, kehilangan konsentrasi dan gangguan aktivitas. Salah satu alternatif yang dapat menurunkan nyeri haid yaitu kompres hangat dan kunyit asam. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui perbandingan
pengaruh kompres hangat dan minuman kunyit asam terhadap penurunan skala nyeri haid (dismenorea) pada remja putri di Kecamatan Mojosongo. Penelitian ini menggunakan desain Quasi Experiment Design, dengan rancangan Pre Test and Post Test With Comparation Group, dimana peneliti membandingkan pengaruh kompres hangat dan minuman kunyit asam pada eksperimen yang sampelnya di observasi terlebih dahulu sebelum dan sesudah diberikan sampel tersebut di observasi kembali. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 30 responden dengan teknik purposive sampling. Data diolah dengan program SPSS untuk menganalisis univariat dan bivariat dengan uji Wilcoxon dan Mann Withney U Test. Berdasar hasil uji Wilcoxon dan Mann Withney U Test didapatkan nilai Minimum dan maksimum kompres hangat 0 dan 7 dan minuman kunyit asam dengan nilai 0 dan 4, dengan nilai p value 0.313 sehingga dapat disimpulkan tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara kelompok kompres hangat dan minuman kunyit asam, keduanya sama sama perpengaruh untuk menurunkan skala nyeri haid.

Downloads

Published

2021-01-20